Beranda » Sapote » Fakta, Manfaat dan Cara Menanam White Sapote

Fakta, Manfaat dan Cara Menanam White Sapote

Kode: white sapote Stok: Tersedia
Berat 2000 gram
Kondisi Baru
Kategori Sapote
Dilihat 7.125 kali
Diskusi Belum ada komentar
Bagikan
INFO HARGA
Silahkan menghubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi harga produk ini.
Pemesanan yang lebih cepat! Quick Order
Fakta, Manfaat dan Cara Menanam White Sapote
white sapote kebun bibit buah*Harga Hubungi CS
Tersedia / white sapote
Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Detail Produk Fakta, Manfaat dan Cara Menanam White Sapote

white sapote kebun bibit buah

white sapote kebun bibit buah

White Sapote merupakan buah yang unik. Seperti namanya, buah yang memiliki nama latin Casimiroa Edulis ini daging buahnya berwarna putih. Tak seperti kebanyakan sawo yang berdaging coklat. Tanaman White Sapote berasal dari Meksiko, Costarica dan Amereka tengah. Seperti di tempat asalnya, sawo varian terbaru tersebut sangat cocok untuk iklim sub-tropis.

Karena tanaman yang beriklim sub-tropis, White Sapote bisa bertahan di daerah berembun salju dengan intensitas sedang dan cocok pula untuk dataran rendah yang biasanya beriklim tropis.

Deskripsi White Sapote

Buah White Sapote berkualitas unggul. Berbentuk bulat seperti bola kasti dan berdiameter 5-10 cm. Warna daging buahnya putih, sedangkan kulitnya berwarna hijau muda dan agak mengkilat. Ini menjadikannya mirip dengan buah Alpukat.

Rasa White Sapote cukup unik. Perpaduan rasa dari buah pisang yang manis, buah Peach, dan buah Pir. Semuanya beradu dan ditambah agak sedikit ada rasa vanila. Tekstur dagingnya lembut dan aroma vanilanya bisa mengoar ke hidung. Kadar rasa manisnya bisa mencapai 16 briks. Pohon Sawo Putih bisa mencapai tinggi antara 5-16 meter dan tumbuh dengan baik di daerah dataran rendah sampai dengan ketinggian 1800 mdpl.

buah white sapote kebun bibit buah

buah white sapote kebun bibit buah

Keunikan dan Manfaat White Sapote

White Sapote akan mulai berbuah setelah ditanam selama 1-2 tahun. Selain rasanya yang bercampur aduk itu, sisi unik lainnya dari White Sapote adalah bisa ditanam di dalam pot yang berdiameter 60 cm.

Buahnya bisa dikonsumsi secara langsung dari pohonnya saat masih segar, ataupun bisa digunakan untuk campuran ice cream. Kalau Anda suka minum jus, tak ada salahnya juga untuk membuat jus dari buah White Sapote. Manfaatnya pun cukup banyak bagi kesehatan. Berikut adalah beberapa manfaat White Sapote.

  • Cocok untuk Anda yang mengalami insomnia. Buah ini memiliki efek mengantuk bagi orang yang memakannya. Ini dikarenakan zat aktif yang ada di dalamnya seperti methylhistamine, dimethylhistamine, histamine dan zapotin.
  • Biji buah, kulit batang dan daun pohonnya juga bermanfaat. Saat dikonsumsi bisa menurunkan tekanan darah Anda dan meminimalisir rasa sakit karena encok.
  • Jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak, kandungan kasimirosina bisa menjadi obat bius alami.
  • Zat besi yang ada di dalamnya mampu menambah sel darah merah Anda. Selain itu, kalsium dan fosfor yang dikandungnya juga baik untuk tulang.
  • Sawo juga digadang bisa menyembuhkan diare, sariawan, disentri, radang mulut dan bermanfaat untuk kesehatan mata, dan perumbuhan anak-anak.

Cara menanam White Sapote

  1. Pilih bibit White Sapote dengan kualitas terbaik.

  2. Tanam di lahan terbuka atau pot/tambulampot yang memiliki diameter tidak kurang dari 60 cm.

  3. Pastikan letaknya terkena sinar matahari secara langsung.

  4. Siram 1-2 hari saja karena White Sapote cukup tahan dengan kurangnya air dan berikan pupuk kompos atau kandang.

  5. Jangan memupuk White Sapote memakai pupuk kimia, karena tanaman ini cukup sensitif dengan garam yang ada di tanah.

Nah, itulah White Sapote yang bisa tumbuh di iklim tropis sampai subtropis. Cukup tertarik untuk membudidayakannya? Hubungi saja kami di 081226611112 dan dapatkan bibit White Sapote unggul dengan harga yang terjangkau. Selamat mencoba.

Tags: , , , , , , , , , , , , ,

Ditambahkan pada: 22 June 2018
Anda Mungkin Suka
Diskusi Produk (0)

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Chat via Whatsapp
Edi
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Edi
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja