Beranda » Sawo » Fakta, Manfaat dan Cara Menanam Sawo Variegata

Fakta, Manfaat dan Cara Menanam Sawo Variegata

Kode: sawo variegata Stok: Tersedia
Berat 2000 gram
Kondisi Baru
Kategori Sawo
Dilihat 6.075 kali
Diskusi Belum ada komentar
Bagikan
sawo variegata kebun bibit buah

Fakta, Manfaat dan Cara Menanam Sawo Variegata

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja Anda
Lanjut Belanja
Checkout
Rp 120.000
Tentukan pilihan yang tersedia!
Pemesanan yang lebih cepat! Quick Order
Fakta, Manfaat dan Cara Menanam Sawo Variegata
sawo variegata kebun bibit buah Rp 120.000
Tersedia / sawo variegata
Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Detail Produk Fakta, Manfaat dan Cara Menanam Sawo Variegata

sawo variegata kebun bibit buah

sawo variegata kebun bibit buah

Sawo Variegata dalam bahasa latin disebut Manilkara Zapota. Disebut variegata karena buah sawo yang satu ini memiliki daun berwarna dasar hijau tua dan memiliki  belang perpaduan antara kuning dan  putih pucat.

Buah Sawo Variegata memiliki rasa yang sangat manis dan legit, selain aromanya yang harum buah ini memiliki ukuran tingkat kemanisan yang dapat mencapai 14 briks. Anda bisa mengkonsumsinya secara langsung saat kondisi segar maupun menjadikannya beberapa hidangan penutup dan aneka olahan minuman segar. Dibagian dalam buah sawo Variegata terdapat biji kecil-kecil yang berwarna hitam dan keras, jangan lupa untuk membuang bagian biji ini terlebih dahulu ya.

Sawo Variegata memiliki bentuk oval berdiameter 4-5 cm, panjang 6 cm dan dengan berat sekitar 100-200 gram. Kulitnya berwarna coklat gelap  namun teksturnya sangat lembut. Ketika masih muda kulit buah sawo Variegata ini cenderung keras namun ketika sudah masak atau siap panen kulitnya jadi berubah lunak, daging buahnya berwarna coklat kemerah-merahan, aman dan ramah untuk dikonsumsi anak-anak sampai orangtua. Selain itu sawo variegata sangat mudah berbuah dan rasanya sangat manis.

Buah sawo Variegata selain lezat juga memiliki kandungan gizi yang tinggi dengan segudang manfaat, antara lain:

  • Memiliki kandungan vitamin A yang melimpah, sehingga sangat bagus sebagai sumber nutrisi untuk organ penglihatan yang akan menjaga kesehatan mata Anda.

  • Kandungan Antioksidan serta serat yang tinggi pada sawo Variegata ini juga sangat bagus sebagai penangkal kanker yang efektif dan alami, khusunya kanker paru-paru dan kanker pada rongga mulut.

  • Mengandung kalsium, fosfor dan zat besi yang tentunya berperan penting dalam menjaga dan membuat tulang Anda tetap sehat seiring bertambahnya usia.

  • Kandungan Vitamin C dan E yang ada pada buah sawo Variegata akan sangat bagus untuk kebutuhan nutrisi kulit Anda, kandungan ini akan membuat kulit Anda tampak sehat dan awet muda.

Mulai dari proses penanaman awal membutuhkan waktu sekitar satu sampai dua tahun untuk menunggu tanaman buah sawo Variegata ini berbuah. Cara menanam Sawo Variegat pun terbilang mudah. Yaitu:

  1. Sawo Variegata cocok ditanam di dataran rendah dengan iklim sedikit panas dan harus terkena paparan sinar matahari langsung.
  2. Tanam bibit sawo dengan media tanah humus atau tanah kompos. Bisa di lahan terbuka atau menggunakan pot/tabulampot dengan diameter minimal 40cm.
  3. Lakukan penyiraman secara teratur satu kali sehari dan sebaiknya pada pagi hari.
  4. Lakukan pemupukan ketika usia sawo sudah menginjak satu bulan. Jika dirawat dengan baik, biasanya sawo Variegata dapat dipanen pada tahun kedua atau ketiga. Semoga bermanfaat.

Demikian sedikit ulasan mengenai fakta, manfaat, dan cara menanam Sawo Variegata. Dapatkan bibut unggul Sawo Variegata hanya pada kami.

Tags: , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Ditambahkan pada: 30 April 2018
Anda Mungkin Suka
Diskusi Produk (0)

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Chat via Whatsapp
Edi
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Edi
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja