Beranda » Artikel Blog » Tips Sukses Berkebun Untuk Pemula

Tips Sukses Berkebun Untuk Pemula

Diposting pada 6 September 2021 oleh admin | Dilihat: 875 kali | Kategori:

Dimasa pandemi sekarang ini, kegiatan berkebun menjadi salah satu cara masyarakat untuk mengisi waktu luang mereka di tengah fase pembatasan kegiatan masyarakat yang bersifat massive atau luas.

Jenis tanaman yang biasa ditanam bisa berupa tanaman konsumtif (yang hasilnya bisa dimakan) atau tanaman hias yang memiliki nilai estetik untuk mempercantik pekarangan rumah.

Namun bagi anda yang baru saja belajar berkebun, ada beberapa tips berikut ini yang perlu diketahui dan harus anda lakukan agar tanaman anda dapat tumbuh dengan baik dan subur

1. Perhatikan Intensitas Sinar Matahari

Ada beberapa jenis tanaman yang tumbuh subur di dataran tinggi dan dataran rendah. Salah satu faktor penentunya adalah intensitas matahari di daerah tersebut. Setiap tanaman membutuhkan tingkat intensitas matahari untuk membuat makanannya. Pastikan sinar matahari menyinari tanaman dengan baik, jangan sampai menanam tanaman ditempat teduh sepanjang hari.

2. Beri Jarak Antar Tanaman

Saat menanam, jangan meletakkan banyak benih dalam satu lubang yang sama. Hal ini akan membuat tanaman saling berebut tempat untuk tumbuh. Buat jarak tanaman yang cukup. Misal memberikan jarak setiap tanaman sekitar 10 cm dengan satu lubang bibit tanaman yang lain.

3. Sediakan Media Tanah yang Bagus

Jangan segan untuk bertanya pada penjual tanaman mengenai media tanah yang bagus dan bernutrisi. Atau mudahnya, anda juga bisa membuat tanah gembur lalu tanamlah satu benih tanaman dan lihat beberapa hari kedepan, apakah benih tersebut tumbuh dalam bentuk cambah atau tidak

4. Pemberian Pupuk yang Cukup

Setelah mendapatkan tanah yang bagus, maka jangan lupa untuk memberikan nutrisi tambahan berupa pupuk. Bisa dengan menggunakan pupuk kandang atau pupuk kompos.

5. Cabut Tanaman Pengganggu

Jangan terlena apabila tanaman sudah tumbuh dengan subur. Seiring bertumbuhnya tanaman, akan muncul juga jenis tanaman pengganggu lainnya di sekitar tanaman utama. Tanaman pengganggu seperti rumput, ilalang, atau tanaman liar lainnya hanya akan bersaing memperebutkan nutrisi untuk bisa tumbuh. Hal ini akan mempengaruhi pertumbuhan tanaman utama yang anda tanam

6. Pastikan Kecukupan Air Pada Tanaman

Menyiram tanaman adalah hal rutin yang wajib dilakukan secara teratur, pemberian air ini selain memicu pertumbuhan akar juga dapat membantu proses fotosintesis dalam membuat makanan. Usahakan lakukan penyiraman ketika pagi atau sore hari agar tanaman tidak menerima air saat siang hari. Karena tanaman membutuhkan waktu untuk bisa menyerap air dengan baik.

7. Konsisten Berkebun

Hal ini yang paling sering dirasakan oleh pemula pada saat berkebun. Antusias berkebun biasanya hanya diawal saja dan perlahan mulai menurun semangatnya karena menunggu panen dari tanaman kebun yang tidak kunjung panen. Padahal dalam hal kegiatan berkebun, kesabaran adalah kunci untuk mendaptkan hasil panen yang maksimal. Berkebun memang membutuhkan proses yang cukup memakan waktu untuk bisa siap panen.

Jadi jangan sampai tips diatas terlewat ya, Fruitizen agar tanaman anda bisa tumbuh dengam baik sampai tiba waktu panen nanti.

Butuh bibit buah unggulan dan berkwalitas, percayakan kepada kami.

Info Pemesanan 081 226 611 112

Bagikan

Tips Sukses Berkebun Untuk Pemula | Kebun Bibit Buah

Komentar (0)

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Anda Mungkin Suka
Chat via Whatsapp
Edi
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Edi
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja