Beranda » Artikel Blog » Menanam Cabe pada Polybag 2021

Menanam Cabe pada Polybag 2021

Diposting pada 10 June 2021 oleh admin | Dilihat: 935 kali | Kategori:

Menanam Cabe pada Polybag

Tananam Cabe pada Polybag adalah solusi bagi kita yang memiliki keterbatasa lahan. Cabe merupakan salah satu komoditas pertanian dengan harga yang fluktuatif, harga cabe dapat meroket saat menjelang hari besar terlebih saat lebaran, jadi tidak ada salahnya jika kita menanamnya sendiri.

Maka dari itu kini banyak orang mulai menyiasatinya dengan menanam cabe, mengingat cara menanam dan perawatannya yang sangat mudah. Beberapa orang memilik tananam cabe tidak untuk bisnis, tapi ditanam di polybag pada halaman rumah mereka untuk persediaan mereka sendiri. Apalagi di era pandemi seperti ini, kita harus pandai mencari alternatif lain untuk mengurangi pengeluaran dalam kebutuhan sehari-hari, termasuk cabe yang sering dikonsumsi untuk bahan pelengkap makanan.

Namun tidak menutup kemungkinan bahwa proses menanam tersebut akan mengalami hambatan. Nah, untuk itu yuk simak tips mudah menanam cabe di polybag berikut.

Tips Mudah Menanam Cabe di Polybag yang pertama adalah:

1. Pemilihan jenis cabe
Anda bisa memilih untuk menggunakan cabe keriting, mengingat jenis cabe tersebut relatif lebih tahan banting di iklim tropis, serta rasanya yang pedas sampai tingkat tertentu digemari di pasaran.

2. Lakukan penyayatan pada kulit buah cabe dan ambil benihnya kemudian keringkan di bawah terik matahari ± 3 hari.

3. Untuk penyemaian gunakan polybag dengan komposisi bahan sebagi berikut:

• Gunakan media tanam dari campuran tanah, pupuk kompos, pupuk kandang, sekam padi, dan lain sebagainya (2 banding 1 untuk pupuknya)
• Rendam benih (seed treatment) dalam air hangat selama 3 jam, sebelum benih ditanam, jangan lupa buang benih yang terapung.
• Masukkan benih dalam media sedalam 1/2 cm, lantas siram dengan air secukupnya agar kelembabannya terjaga
• Lakukan penyiraman pagi dan sore hari, jika bibit cabe sudah berumur 21-24 hari, barulah bibit cabe bisa dipindah untuk ditanam.

4. Lakukan pemindahan tanaman cabe dari polybag pada saat pagi ataupun sore hari untuk menghindari tanaman mengalami stres.

5. Untuk perawatannya lanjutan, lakukan pemupukan jika tanaman akan berbuah. Lakukan penyiraman 3 hari sekali, pengairan setelah tanaman tumbuh setinggi 20 cm untuk menopang agar berdiri tegak, dan juga perompesan untuk menghilangkan tunas – tunas muda yang ada di ketiak daun untuk mencegahnya tumbuh kesamping

6. Setelah memasuki umur tanam 75 – 85 hst, tanaman cabe hasil menanam sendiri dirumah dengan polybag dapat dipanen hasilnya. Masa panen terbaik dilakukan pada pagi hari pada saat buah masih berwarna merah kehijauan dan buahnya terasa padat serta warna merahnya menyala, mohon hindari memanen cabe pada malam atau siang hari.

Ulasan menanam cabe pada polibek diatas semoga dapat bermanfaat ya, fruitizen. Untuk mendapatkan benih cabe berkualitas unggul silahkan hubungi Kebun Bibit Buah di nomor 081 226 611 112

Bagikan

Menanam Cabe pada Polybag 2021 | Kebun Bibit Buah

Komentar (0)

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Anda Mungkin Suka
Chat via Whatsapp
Edi
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya Edi
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja